Mejuah-juah.  Selamat datang di blog sederhana kami: "Gereja Injili Karo Indonesia.   Gereja Injili Karo Indonesia(GIKI) adalah gereja yang mengintegrasikan INJIL dan budaya KARO, dengan membina sentralitas, sakralitas, dan ritualitas iman.   2K(KK): Kristus dan Karo! Kami mencintai Kristus dan Karo; Kami menyembah Kristus dengan budaya Karo.   Syalom ras Mejuah-juah man banta kerina... Adi Tuhan Yesus sijadiken palas bas tengah-tengah geluhta, maka megegeh kita mbentasi kegeluhen enda aminna pe lit kalisunggung i lebe-lebenta .... adi megermet kita kerna budayanta, maka meriah katawari pe ukurta sebab enterem temanta si banci nampati kita...Syaloom mejuah-juah. Tuhan Yesus memberkati.

13 Mar 2013

Renungan Harian, Rabu, 13 Maret 2013

Rabu, 13 Maret 2013
Hormati Yang Tak Terhormat
I Korintus 12: 12--31

Hal itu tidak dibutuhkan oleh anggota-anggota kita yang elok. Allah telah menyusun tubuh kita begitu rupa, sehingga kepada anggota-anggota yang tidak mulia diberikan penghormatan khusus, (ay. 24)


Suatu kali, saya berada di satu lantai supermarket untuk membeli lap mobil. Di satu rak, bertebaran tube-tube lap mobil dari berbagai merek. Saya memperhatikan satu per satu untuk mendapatkan lap yang saya inginkan. Tiba-tiba pelayan yang sedang membereskan barang-barang di dekat saya berkata, “Om, kalau lap yang bagus ada di kasir.” “O, ya, terima kasih, ya,” balas saya sambil berjalan ke arah kasir.

     Di sebelah kasir ada rak kaca dan di dalamnya tersusun rapi lap-lap dari satu merek. “Kenapa dipisah,” tanya saya. “Ini yang mahal, Pak. Yang di sana yang biasa,” jawab kasir. Saya jadi tahu bahwa lap yang mahal disusun di tempat yang bagus, sedangkan lap yang biasa dibiarkan saja berserakan di rak besar.

     Kalau ajaran Tuhan Yesus berbeda. Di dalam gereja, para pejabat, pengusaha, dan orang-orang sukses lainnya akan diperlakukan biasa, sedangkan orang-orang biasa akan diperlakukan secara istimewa. Inilah ajaran Tuhan Yesus yang harus diterapkan oleh gereja sepanjang masa.

      Ajaran ini bukan hanya terdapat di kitab Korintus, tetapi juga di Roma 15 (anggota yang kuat wajib menolong anggota yang lemah). Mengapa gereja perlu mengistimewakan orang-orang biasa? Jawabannya ialah supaya tidak terjadi perpecahan dan supaya semua anggota saling memperhatikan.

      Orang-orang sukses tidak butuh perhatian, tetapi orang-orang yang gagal atau kurang beruntung sangat membutuhkan perhatian. Mereka inilah yang harus gereja perhatikan. Gereja juga perlu mendorong orang sukses untuk memperhatikan orang yang kurang sukses, karena hal itu akan membuat hidup orang sukses menjadi lebih indah.

      Sahabat Sinalsal, ajaran ini memang jelas, tetapi jelas juga belum bisa diterapkan. Oleh karena itu, marilah kita mulai dari diri kita sendiri. Janganlah kita menuntut perhatian, tetapi usahakanlah memberi perhatian kepada saudara-saudara kita di gereja yang sedang membutuhkan perhatian kita. (esg)



Ajaran Untuk Gereja
Istimewakan Anggota Yang Biasa